12 Makanan Burung Hantu Untuk Semua Jenis (lengkap)

Hampir pada umumnya mangsa atau makanan burung hantu adalah hewang pengerat kecil seperti tikus sawah, tikus kecil (curut). Secara spesifik beberapa jenis burung hantu memiliki kesukaan makanan yang berbeda. Berikut merupakan makanan burung hantu menurut jenisnya.

Apa saja makanan burung hantu?

Apakah Burung hantu termasuk hewan karnivora? Burung ini termasuk golongan burung buas (karnivora, pemakan daging) dan merupakan hewan malam (nokturnal).

12 Makanan Burung Hantu Untuk Semua Jenis (lengkap)

1. Makanan Burung Hantu Spotted Wood Owl

Burug hantu spotted wood owl memiliki kegemaran makanan yaitu berupa daging dagingan. Di alam liar, burung hantu spotted wood owl mempunyai makanan favorit yaitu tikus putih. Sebenarnya tikus adalah makanan favorit semua jenis burung hantu, tapi burung hantu spotted wood owl adalah salah satu jenis burung hantu yang paling menyukainya.

2. Makanan Burung Hantu Salju

Burung hantu salju adalah jenis burung hantu yang jarang ditemui di Indonesia. Ia hanya hidup di negara yang memiliki musim salju. Perbedaan musim inilah yang menyebabkan burung hantu salju jarang ditemui di Indonesia. Jika ada pecinta burung di Indonesia yang memelihara burung hantu salju, mungkin saja tidak akan bertahan lama karena burung ini terbiasa dengan hawa dingin sedangkan di Indonesia memiliki iklim tropis.

Makanan burung hantu salju sedikit berbeda dari jenis burung hantu lainnya. Burung hantu salju biasanya memakan ikan, burung kecil atau anak burung. Selain itu, burung hantu salju juga suka memakan tikus kecil atau anakan tikus.

3. Makanan Burung Hantu Celepuk Reban

Burung hantu celepuk adalah salah satu jenis burung hantu yang banyak ditemui di Indonesia. Habitat aslinya adalah di Jawa, Sumatera, Bali dan Kalimantan. Di negara Filipina, burung hantu ini juga sering ditemui.

Burung hantu celepuk memiliki ukuran tubuh yang kecil. Ia sering dijuluki sebagai burung hantu terkecil diantara jenis burung hantu lainnya. Burung hantu celepuk reban mempunyai nama latin yakni Otus Lempeji dan makanan kesukaannya adalah tikus kecil.

Burung hantu yang paling sering dan umum dipelihara oleh banyak orang ini merupakan hewan pemakan berbagai macam jenis serangga dan juga burung-burung yang memiliki ukuran tubuh lebih kecil. Jadi anda bisa memberi makan burung hantu Celepuk ini dengan jangkrik dan berbagai jenis anakan unggas, seperti anak ayam dan puyuh.

4. Makanan Burung hantu Oriental Bay Owl

Burung hantu Oriental Bay sangat aktif berburu makanan dimalam hari. Burung hantu ini memiliki ciri yang unik yaitu Ia memiliki kelopak mata berwarna merah dengan bentuk wajahnya yang khas. Burung hantu Oriental Bay Owl menyukai makanan serangga kecil seperti jangkrik. Selain itu, Ia juga suka memakan tikus kecil.

5. Burung Hantu Buffy Fish Owl

Burung hantu ini merupakan jenis burung hantu yang banyak dipelihara oleh pecinta burung khususnya di Indonesia. Sifatnya yang ramah dan mudah beradaptasi dengan manusia, membuatnya banyak dicari oleh para pecinta burung.

Jenis makanan kesukaan burung hantu Buffy Fish Owl sedikit lebih banyak dibandingkan burung hantu lainnya. Ia menyukai ikan lele, tikus putih, anak ayam dan burung kecil. Hampir mirip dengan jenis burung hantu Eagle Owl.

6. Tipe makanan jenis burung hantu javan owlet

Javan owlet merupakan jenis burung hantu yang memiliki selera tipe makanan seperti jenis burung hantu oriental bay owl, yang mana jenis burung ini menyukai jenis makanan jangkrik dan burung anakan.

7. Tipe makanan jenis burung hantu brown hawk owl

Jenis burung hantu yang satu ini menyukai jenis makanan seperti anak ayam, jangkrik, tikus putih dan burung emprit.

8. Tipe makanan jenis burung hantu eagle owl

Eagle owl banyak yang menyebutkan dengan jenis burung hantu bubo sumatranus, adapun jenis makanannya yaitu mancit, anak ayam dan jenis burung emprit.

9. Tipe makanan jenis burung hantu barn owl/ Serak Jawa

Jenis burung hantu barn owl juga banyak yang menyebut dengan serak jawa dengan nama latin tiyto alba, yang mana jenis burung ini menyukai makanan seperti burung kecil, anak ayam dan daging daging yang masih fresh.

10. Burung Hantu Bubo

Burung ini juga banyak dikenal dengan sebutan Eagle Owl karena penampakan nya yang mirip elang putih. Burung Bubo terkenal sulit untuk dipelihara bagi pemula, karena memiliki tingkat stress yang lebih tinggi dari jenis burung hantu lainnya.

Jika anda memelihara nya bisa memberikan pakan berupa tikus putih, burung kecil seperti burung pipit dan juga anakan unggas seperti anak ayam, serta anak burung puyuh.

11. Burung Hantu Spotted Wood Owl

Jenis burung hantu ini sangat suka makanan berupa daging – dagingan, bisa juga makanan pokok nya yaitu tikus putih yang merupakan makanan favorit dari semua jenis burung hantu.

12. Pakan Burung Hantu Barred Eagle Owl

Jenis ketiga adalah makanan burung hantu Eagle Owl atau bisa disebut Bubo sumatranus. Berdasarkan harga, Barred eagle owl ini paling mahal dan susah dipilihara. Sehingga harus benar benar telaten dan lebih perhatian lagi terhadap pemberian pakan. Daging yang dimakan harus benar - benar segar dan bersih. Misalnya, burung emprit, anak ayam dan tikus putih (mancit)

Cara Pemberian Makan Burung Hantu

Untuk burung hantu jenis lainnya seperti burung hantu oriental bay owl, javan owlet, brown hawk owl, spotted wood owl dll makanan yang diberikan rata-rata sama yaitu DOC (anak ayam) atau doq (anak puyuh), tikus putih, dan burung mprit.

Cara pemberian makan burung hantu biasanya disesuaikan dengan umurnya. Jika burung hantu kita masih kecil atau chick bisa kita suapkan makanannya, tetapi jika sudah agak besar umur brancher sampai Juve pemberian makan bisa langsung diberikan di dalam kardus yang besar. Masukkan umpan hidup yang sudah dilemahkan ke dalam kardus, tutup kardus biarkan burung mengejar dan memakan umpannya.

Jika sudah dewasa pemberian makan bisa langsung diberikan didepan burung, biarkan burung mengejar makannya, bisa juga dalam kardus.

Perlu sobat ketahui memelihara burung hantu membutuhkan ketelatenan serta ketekunan yang super. Terutama pada burung hantu yang sulit dipelihara. Baiklah itu saja semoga informasi makanan burung hantu ini bermanfaat untuk anda. Sekian terimakasih
Lebih baru Terlama

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter